Senin, 14 September 2015

GPS Mobil

GPS Mobil

Sistem Kerja dan Cara Mengoperasikan GPS Mobil untuk Navigasi


Dilihat dari tujuan penggunaannya, GPS mobil itu ada 2 macam :

1. GPS Tracker (Pelacak Posisi)
2. GPS Navigasi (Penunjuk Arah)

Khusus GPS navigasi, fungsi utamanya adalah sebagai petunjuk jalan atau arah. GPS ini mampu mendeteksi lokasi setiap waktu melalui sinyal satelit.



Sistem Kerja GPS untuk Navigasi Mobil


Apabila GPS tersebut dipasang pada mobil, satelit bisa melakukan pendektesian atas jalannya kendaraan. Setelah itu sinyal yang sudah ditangkap GPS akan ditampilkan dalam bentuk peta yang sebelumnya telah diinstal dalam monitor GPS atau device. 

Biasanya GPS navigasi dipakai oleh pengemudi agar dapat mengetahui posisi kendaraannya secara real time. Dengan adanya sistem ini, pengendara akan mendapat panduan sesuai tujuan yang ingin ditempuh. Misalnya mau menuju ke suatu lokasi melalui rute yang lebih dekat dan jalur alternatif lainnya. 


gps navigasi untuk pemandu arah / penunjuk jalan
GPS Navigasi (Pemandu Arah)

Setelah menentukan jalur maupun rute yang dipilih dan ingin dilalui GPS akan memunculkan perintah dan petunjuk sesuai arah yang harus dilalui.

Contohnya jika ada tikungan, GPS akan memberi tahu melalui peringatan atau belok kanan, kiri dan seterusnya.

Berdasarkan fungsinya tersebut, sebaiknya GPS diletakan di suatu tempat yang lebih mudah dilihat pengemudi dan tidak menimbulkan gangguan terhadap pandangan ke jalan. 

Misalnya dipasang pada kaca di sebelah kiri bagian bawah.

Cara Mengoperasikan GPS Navigasi pada Mobil


Meski menggunakan teknologi modern tapi GPS Navigasi Mobil itu sangat mudah sekali dioperasikan. 

Pertama, aktifkan GPS Navigasi dengan menekan tombol in. Setelah itu carilah posisinya dengan cara menekan lingkaran yang terdapat di layar / monitor. Tak lama kemudian GPS langsung bekerja dan mengirimkan sinyal pada satelit serta menentukan posisi.

Selanjutnya tentukan lokasi yang mau dituju dengan cara mengetik nama lokasi tersebut pada kolom pencarian dalam layar GPS. Contohnya, dari kawasan Monas Jakarta mau ke Jln.  Gatot  Subroto Bandung. Tulis saja kedua alamat tersebut dan tekan ENTER.

Sekitar 2 detik kemudian GPS akan memberi perintah untuk menentukan lokasi yang menjadi titik awal jalur keberangkatan. Berikutnya, GPS akan membuatkan rute terdekat dan beberapa rute lain yang bisa dipilih sebagai alternatifnya.

Lalu yang terakhir setelah tombol start ditekan, maka melalui GPS mobil tersebut pengendara bisa segera melakukan perjalanannya. Setiap ada belokan, tikungan dan sebagainya GPS akan memberi tahu dan aba-aba pada pengemudi. 

Join Dengan Forum Tanya Jawab tentang GPS Mobil klik facebook.com/PakarGPS

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Jasa Pasang GPS Tracker Di Cirebon

PEMASANGAN GPS MOBIL DAN MOTOR Hubungi: Alamat:  Blok 4,Rt:004/010  Desa Gegesik Kulon Kecamatan Gegesik Kabupaten Cirebo...